ORAGANISASI KOMPUTER

                     PENGERTIAN ORGANISASI KOMPUTER

•>Organisasi komputer adalah keterkaitan unit-unit operasional maupun proses interkoneksi antar komponen penyusun sistem komputer dalam menjalankan tugasnya.
Contoh :
Processor, interface, sinyal kontrol, memori dan sebagainya.

•>FUNGSI UTAMA KOMPUTER
1. Pengolahan data (Data Processing)
2. Penyimpanan data (Data Storage)
3. Pemindahan data (Data Movement)
4. Kendali (Control)

•>3 KOMPONEN SISTEM KOMPUTER :
Sebuah sistem komputer dapat bekerja dengan baik jika memiliki 3 komponen sebagai berikut :
1. Hardware  (perangkat keras) : adalah perangkat komputer yang memiliki wujud fisik yang nyata, dapat disentuh atau dipindahkan
2. Software (perangkat lunak) : berfungsi mengendalikan operasi dari hardware untuk melakukan proses pengubahan data menjadi informasi
3. Brainware : orang yang menggunakan, memakai ataupun mengoprasikan perangkat komputer

•>4 BAGIAN HARDWARE KOMPUTER :
1. CPU : berfungsi sebagai pusat pengolah data
2. Memory : berfungsi melakukan penyimpanan data
3. Input Output Device : berfungsi untuk menjembatani proses masukan (input) dan keluaran (output) data.
4. System Interconnection : merupakan proses komunikasi data antara CPU, Memory dan I/O device tersebut.

•> 4 BAGIAN SOFTWARE KOMPUTER :
1. Data : Data adalah fakta mentah yang tak terorganisasi
2. Informasi : Informasi adalah data yang terorganisir memiliki makna
3. System : system adalah komponen-komponen yang berinteraksi untuk mencapai tujuan yang sama
4. Komputer :  komputer adalah peralatan elektronik yang beroperasi dibawah instruksi yang terkontrol yang tersimpan pada memory alat tersebut. 

•> CONTOH HARDWARE (PERANGKAT KERAS) 
1. Perangkat Masukan (Input DDevice
Berfungsi sebagai penginput data ke dalam komputer berupa gambar, teks, video, maupun file tertentu. Contoh dari perangkat input yang dipakai komputer: Keyboard, Mouse, Gamepad, Microphone, Joystick, Scanner, Digital Camera, dan lain-lain.
2. Perangkat Keluaran (Output DDevice
Berfungsi untuk menyebarluaskan dan menampilkan data dan informasi. Contoh dari perangkat output meliputi: Speaker, Proyektor, LCD / Monitor, Printer, Plotter, Computer Display, dan lain sebagainya.
3. Processor (Perangkat Pemroses)
Berfungsi untuk memproses atau memanipulasi data mentah dan mengubahnya menjadi informasi. Contoh perangkat pemroses di antaranya, CPU, Prosesor, VGA Card, LAN Card, CMOS, Sound Card, Motherboard, dan lainnya.
4. Penyimpanan (Storage DDevice
Berfungsi untuk menyimpan data. Contoh perangkat penyimpanan Hard Disk, SSD (Solid State Drive), RAM (Random Access Memory), Static RAM, Dynamic RAM, CD Room, DVD Room, Blu-Ray Disc, DVD RAM, ROM, Memory Card, dan USB Flash Memory.

•> CONTOH SOFTWARE (PERANGKAT LUNAK
1. Sistem Operasi atau Piranti Lunak Sistem (System SSoftware
Kumpulan program yang dirancang secara khusus untuk mengoperasikan, mengontrol, dan menjalankan seluruh sistem komputer. contoh dari sistem operasi meliputi : Sistem Operasi Komputer, (Windows, MacOS, Linux, Ubuntu) dan Sistem Operasi Smartphone (iOS Apple, Android, OS Windows Phone) dan sejenisnya.
2. Piranti Lunak Aplikasi (Application SSoftware
Kumpulan perangkat lunak aplikasi yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan pengguna komputer. Contoh perangkat lunak aplikasi di antaranya; Microsoft Office (Word, Excel, Power Point), Software Penggajian, Software Inventaris Manajemen, Software Desain Grafis (Photoshop, CorelDraw, Illustrator), Software Reservasi, Browser Internet (Chrome, Safari, Edge, Firefox) dan lain-lainnya.
3. Perangkat Lunak Pemrograman (Programming Software) 
Merupakan piranti lunak untuk programmer komputer maupun pengembang untuk menulis kode dalam bahasa pemrograman. Program ini digunakan untuk menulis, mengembangkan, menguji, dan debug program perangkat lunak. Perangkat ini juga dipakai oleh programmer sebagai program penerjemah. Perangkat lunak pemrograman meliputi: Laravel, Java, Python, C++, PHP, Delphi, BASIC, PASCAL dan lain-lain.
4. Perangkat Lunak Driver (Driver SSoftware
Driver ini memungkinkan perangkat lunak untuk melakukan fungsi yang diperlukan, setiap perangkat yang terhubung dengan komputer akan memerlukan salah satu driver agar dapat berfungsi. Contoh umum dari driver meliputi : Driver Printer, Driver Mouse, Kartu Jaringan (Network Card) dan sejenisnya.  

•> CONTOH BRAINWARE (PENGGUNA)
1. System Analyst
Orang yang melakukan rancangan analisa sistem yang akan dikerjakan oleh seorang programmer.
2. Programmer
Tugasnya membuat program yang dibutuhkan dalam sistem komputerisasi dan menjaga keamanan dari sebuah sistem komputer.
3. Administrator
Tugasnya yakni mengelola suatu sistem operasi beserta program yang dijalankan pada sebuah komputer maupun jaringan dalam perusahaan.
4. Operator
Operator adalah orang yang menjalankan sistem operasi dan program dalam perangkat komputer, misalnya merawat sistem operasi komputer, menyiapkan data untuk diakses, dan lain-lain.

Komentar

Postingan Populer